Pertandingan yang berlangsung saling menyerang antara kedua kubu tidak membuahkan gol pada babak pertama. Sementara pada babak kedua, Manchester City yang tampil menyerang terlebih dahulu berhasil membobol gawang David De Gea pada menit ke-51 yang dicetak oleh Milner.
Ketinggal 0-1 atas Manchester City tidak membuat anak asuhan Alex Ferguson patah arang. Terbukti pada menit ke-59, Manchester United berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Gol ini sendiri tercipta dari tendangan bebas yang dieksekusi oleh Van Versie yang kemudian disambut dengan sundulan oleh Jones. Bola yang mengarah ke gawang City membentur Kompany dan akhirnya berbuah gol.
Sergio Aguero yang tampil sebagai pemain pengganti Samir Nasri, akhirnya berhasil menjebol gawang Manchester United pada menit ke-78. Skor berubah menjadi 1-2 dan akhirnya menjadi gol penentu kemenangan Manchester City atas Manchester United.
Berikut adalah cuplikan gol hasil pertandingan Manchester United vs Manchester City yang berakhir dengan skor 1-2. Cuplikan video hasil pertandingan MU vs City ini sendiri bersumber dari situs berbagi video Youtube.
0 comments:
Post a Comment