Ketika notebook masa kini mencoba memikat calon pembeli melalui desain yang atraktif, Byon sepertinya masih “keukeuh” mengedepankan desain yang simpel dan konservatif. Hal ini bisa dilihat dari notebook terbaru mereka, Alverstone M8340-41. Tengok saja desainnya yang minim lekukan seksi serta kombinasi warna hitam dan perak yang terkesan sederhana.
Meski begitu, jangan remehkan notebook 14 inci ini. Di balik penampilan sederhana, Alverstone M8340-41 adalah notebook dengan performa jempolan. Hal ini tidak lepas dari penggunaan prosesor Intel Core i7-620M yang tergolong prosesor kelas atas saat ini. Prosesor ini memiliki kecepatan 2,66GHz, namun fasilitas Turbo memungkinkan peningkatan kecepatan sampai 3,33GHz.
Dibantu memori DDR3-PC677 2GB dan harddisk SATA berkapasitas 640 GB, performa notebook ini sangat memuaskan. Bahkan jika dibandingkan dengan notebook Core i7 dual core yang pernah kami uji, Alverstone M8340 mencatat hasil terbaik pada pengujian yang memeras kerja prosesor seperti Sysmark 2007 atau encoding video/audio. Sedangkan untuk pengujian 3D, notebook ini tampil lumayan berkat penggunaan Nvidia GeForce 310M (512MB)—meski belum sebaik Acer Aspire 5943G atau Asus NX90.
Fasilitas yang disediakan notebook ini juga terbilang komplit. Untuk koneksi berbasis kabel Anda akan menemukan port HDMI dan eSATA, sementara di koneksi nirkabel terdapat WiFi and Bluetooth. Untuk kedua fasilitas nirkabel tersebut, Byon tidak menyediakan tombol khusus—keduanya harus diakses melalui tombol Function. Namun setiap kita menyalakan atau mematikan fungsi tersebut, informasinya terpampang di layar.
Notebook ini sendiri hanya menyediakan sebuah tombol shortcut, yaitu tombol Power Mode. Tombol ini memuat 4 profil performa sekaligus konsumsi baterai, yaitu Super Power Saver, Power Saver, Balance, dan Performance. Pengaturan ini sebenarnya bisa Anda lakukan sendiri di menu Power Options di Windows 7, namun keberadaan tombol khusus tersebut membuat proses pengaturan terasa mudah. Namun perlu dicatat kalau seluruh setting sudah ditentukan, sehingga tidak bisa dikustomisasi lagi.
Dengan harga Rp.10 juta, notebook ini tidak menyertakan sistem operasi. Namun pengguna Windows dapat memasang sendiri dengan mudah. CD Driver yang disediakan Byon bersifat Auto-install, yang secara otomatis akan mendeteksi komponen apa yang butuh driver. Ketika kami gunakan memasang Windows 7 Ultimate, kami hanya perlu sekali klik dan proses instalasi driver langsung berjalan sekitar 10 menit. Sangat mudah.
Dari sisi penggunaan, notebook ini juga cukup nyaman. Sebenarnya kami sedikit ragu melihat keyboard-nya yang jarak antar tombolnya terlihat terlalu rapat. Namun tertolong tombol yang empuk dan responsif, kami bisa mencapai kecepatan ketik standar dengan mudah. Panas yang timbul juga tetap terjaga. Ketika kami melakukan burning test selama 1 jam, temperatur di area sandaran tangan (yang menjadi area paling panas) hanya sekitar 31o.
***
Byon kembali menghadirkan produk tangguh melalui Alverstone M8340-41 ini. Berbekal prosesor kelas atas dan fasilitas yang terbilang komplit, notebook ini menawarkan kelebihan tersendiri. Enaknya lagi, harganya sekitar Rp.10 juta—relatif terjangkau untuk notebook sekelas. Kalaupun ada kekurangan adalah pada desain konservatif serta kualitas speaker yang kurang sentuhan bass. Namun jika kedua hal tersebut tidak menjadi fokus Anda, Byon Alverstone M8340 adalah notebook tangguh yang layak dipilih. (Wisnu Nugroho)
Hasil Uji
Ketangguhan performa Byon terlihat dari kemampuannya melebihi catatan waktu Acer Aspre 5943 pada beberapa pengujian, meski notebook Acer tersebut menggunakan prosesor 4 inti. Namun karena kartu grafisnya kalah kelas, performa 3D Byon tertinggal cukup jauh.
Pengujian | Byon Alverstone M8340 (Intel Core i7-620M, memori 2GB, VGA Nvidia 310M, 14,1 inci) | Acer Aspire 5943 (Intel Core i7 740QM, memori 4GB, VGA ATI HD5650, 15,6 inci) | |
Sysmark 2007 | 165 | 157 | |
PCMark Vantage | 5674 | 5512 | |
Cinebench R11.5 | 2,39 | 3,24 points | |
Encoding video | 8 menit 37 detik | 7 menit 33 detik | |
Encoding audio | 1 menit 19 detik | 1 menit 30 detik | |
3DMark Vantage | 1165 | 3626 | |
Stalker (Day) | 14,8 fps | 28,5 fps | |
Daya Tahan Baterai | |||
Memutar HD Video | 1 jam 24 menit | 2 jam 3 menit | |
Battery Eater (Text) | 3 jam 17 menit | 4 jam 42 menit | |
Spesifikasi Byon Alverstone 8340
Layar | 14,1 inci, 1366x768 pixel |
Prosesor | Intel Core i7 620M (2,67GHz, dual core, 4MB L3 cache) |
Memori | 2GB DDR3-667 (1 dari 2 slot) |
Chipset | Intel HM55 |
Kartu Grafis | Nvidia GeForce 310M (512MB) |
Harddisk | 640GB, 5400rpm, SATA-II (Seagate) |
Kartu suara | Realtek ALC269 |
Optical drive | DVD Writer |
Fasilitas | WiFi a/g/n, Bluetooth, HDMI, eSATA, Gigabit Ethernet, USB (3x), webcam, card reader |
Sistem Operasi | DOS |
Baterai | 47 Wh |
Dimensi | 34,3 x 24 x (3,5 - 3,6) cm |
Bobot | 2,16 kg |
Garansi | 1 tahun |
Situs Web | |
Harga kisaran* | Rp. 9,99 juta |
* Astrindo Senayasa, (021) 612-1330
Multi-touch Touchpad notebook ini mendukung multi-touch, alias bisa digunakan dengan kombinasi gerakan jari.
Koneksi Masa Kini Byon Alverstone M8340 dibekali fasilitas kelas atas seperti HDMI dan eSATA.
Profil Baterai
Melalui tombol khusus, kita bisa memilih profil performa sekaligus baterai.
Plus : Performa bagus; tombol Power Mode; penggunaan nyaman; kapasitas harddisk besar.
Minus : Desain kurang menarik; speaker kurang terasa bass-nya.
Skor Penilaian
- Kinerja : 3,8
- Fasilitas : 3,75
- Penggunaan : 3,85
- Harga : 4
- Skor Total : 3,8
- Kinerja : 3,8
- Fasilitas : 3,75
- Penggunaan : 3,85
- Harga : 4
- Skor Total : 3,8
SUMBER : Infokomputer.com
0 comments:
Post a Comment